TAJA MULYA, banyuasin.sumsel.today – Karang Taruna Serumpun Desa Semuntul Kecamatan Betung Kabupaten Banyuasin menggelar takbir keliling sebagai bentuk menyambut datangnya Hari Raya Idul Adha 1444 Hijriah.

Kegiatan takbir keliling diikuti warga dengan konvoi menggunakan Mobil dan motor mengelilingi desa setempat hingga berjarak kurang lebih 2 kilometer sambil mengumandangkan takbir, Sabtu (22/04/2023) malam.
Dijelaskan oleh ketua Karang Taruna Serumpun Desa Taja Mulya Redi Suryatno, takbir keliling ini sudah menjadi tradisi rutin setiap tahun bagi warga masyarakat Desa Taja Mulya terutama kaum mudah yang tergabung dalam Karang Taruna Serumpun Desa Taja Mulya untuk menyambut hari raya Idul Fitri.

“Takbir keliling memang merupakan sebuah tradisi yang dilaksanakan rutin oleh Karang Taruna Serumpun Desa Taja Mulya, sebagai bentuk suka cita kita menyambut Hari Raya Idul Fitri”jelas Radi Suryatno
“Terima kasih kepada semua pihak yang telah ikut serta dalam meramaikan kegiatan Semarak Takbir Keliling Desa Taja Mulya tahun ini, Alhamdulillah berjalan dengan lancar dan Semoga kita masih bisa melaksanakan acara ini ditahun depan”imbuhnya
“Sekali lagi saya pribadi mengucapkan terima kasih yang sebesar-besarnya kepada semua teman-teman bapak-ibu kakak adik, Pemdes Taja Mulya, Majelis Nurul Qur’an Taja Mulya, Terima kasih yang sebesar-besarnya,
Dan saya mengucapkan selamat hari raya idul Fitri ,mohon maaf lahir dan batin”tutupnya
Sementara itu, Supandi Kepala Desa Taja Mulya menyatakan sangat mendukung kegiatan ini, ia berharap agar masyarakat bersama Karang Taruna Serumpun terus berkreasi dalam mengadakan kegiatan yang positif dan bermanfaat.
“Harapan kami dengan adanya kegiatan ini semoga semoga menjadi tradisi yang baik khususnya untuk kaum mudah Desa Taja Mulya, Kegiatan ini juga bermanfaat untuk meningkatkan kekompakan warga Desa Taja Mulya terutama dalam menyemarakan pemyambutan Hari Raya Idul Fitri”jelan Supand
“Pemerintah Desa Taja Mulya sangat mendukung penuh semua kegiatan yang dilakukan oleh Karang Taruna Serumpun. Harapan kami dengan kegiatan ini dapat terjalin kekompakan yang solid antar pemuda Desa Taja Mulya”tutupnya
(RED/BST)
Discussion about this post